Apa yang saat ini sedang anda lakukan? Masih di alam tidur karena akhir minggu adalah waktunya memanjakan diri anda setelah diisi dengan rutinitas dari senin sampai jumat? Apakah saat ini sedang santai, bangun siang atau sedang bermimpi menjadi orang besar tapi tidak melakukan apapun bahkan mundur ketika tantangan itu hanya menyentuh sedikit kehidupan anda?
Dan saya? Saya juga bertanya kepada diri saya. Apa yang saya lakukan ketika si akhir minggu datang. Dan ternyata. Saya menertawakan diri saya sendiri. Akhir minggu dan hari biasa adalah hari yang sama buat saya bila saya boleh menyebutnya seperti itu. Bangun bersamaan sebelum si ayam jantan bangun bahkan baru bermimpi berkokok, menulis beberapa pikiran saya dalam macbook yang beberapa waktu ini menemani saya, meditasi, cardio lalu melakukan beberapa hal. Orang bilang hidup saya terlalu serius. Begitukah? Saya jadi mulai berpikir. Cara manusia menjalani hidupnya berbeda. Atau mungkin dulu saya sudah terlalu lama berleha - leha sehingga saya harus membayar hutang atas leha - leha saya itu. Atau saya ya seperti ini. Mungkin saya tidak melihat hidup saya sedemikian panjangnya sehingga setiap apa yang saya lakukan ya saya anggap leha - leha. Bertemu teman lama, berdiskusi dengan partner bisnis baru, menulis pikiran - pikiran saya, atau sekedar melakukan hobi saya yang saya harap bisa memberikan dampak positif bagi orang - orang disekitar saya. Dan salah satu mimpi saya....menjadikan segala sesuatunya lebih mudah dan bernilai bagi generasi saya dimasa depan.
Apakah anda sedang bekerja atau berpikir memulai bisnis? Maka ini buah pemikiran saya. Dan saya bersyukur memiliki rekan bisnis juga sahabat dengan visi, mimpi dan misi yang sama. Anggaplah seperti itu. Apakah kami memiliki karakter yang sama? Dan saya tertawa. Sangat berbeda. Yang sama hanya mimpi yang ingin kami raih. Thanks dude for being my best friend also as my best business partner ever.
Maka satu pengalaman saya sebelum anda mengarungi samudera yang baru untuk mencapai mimpi anda. Kita tidak bisa berjalan sendiri. We need partners who understand you and have the same vision, to complete not to compete, to build not to exploit, to grow not to destroy. And for sure, your partner always brings you in their prays :-).
Dan seperti biasa kami senantiasa berdiskusi tentang mimpi kami. Seperti halnya kemarin. Dan satu visi kami: Fruitful and multiply. Berbuah dan bermultiplikasi. Membawa semangat memperkaya kehidupan orang lain dalam setiap aspek kehidupan dan menciptakan generasi - generasi baru untuk sebuah kehidupan yang lebih baik. Simpelnya. kalau dua tiga orang menjadi orang yang lebih baik dan menularkan kepada orang lain menjadi lebih baik, lalu kota kita memiliki orang - orang yang lebih baik. Maka doa saya, semoga negara ini menjadi lebih baik. Terlalu optimis? Bukankah kita butuh orang - orang yang optimis dan persisten dalam optimismenya untuk menjadikan dunia ini lebih baik?
I pray for it and let Him guide our path.
Have a great weekend.